Penantian Panjang Berakhir, DLC Gratis Katana Zero Unjuk Gigi Lewat Trailer Baru

https://formationsantedroit.org/ Apakah kamu masih mengingat judul Katana Zero yang meluncur pada tahun 2019 lalu? Game hack-and-slash buatan Askiisoft ini sempat dijanjikan akan mendapatkan DLC berupa kelanjutan kisah secara cuma-cuma, namun proses pengembangannya terbilang sepi kabar selama enam tahun belakangan.

Kabar terkini datang dari The Triple-i Initiative, di mana akhirnya sang pengembang merilis trailer berdurasi satu menit untuk DLC tersebut. Dijelaskan bahwa DLC gratis ini akan menyuguhkan konten baru secara besar-besaran yang mencakup berbagai karakter, level, gameplay, dan tentunya tambahan alur cerita baru.

Kamu bisa menyaksikan langsung trailernya di bawah ini.

Sayangnya, tanggal pasti peluncuran konten baru untuk Katana Zero ini masih belum diumumkan. Kehadiran trailer di atas tentunya diharapkan menjadi pertanda bahwa DLC gratisnya tersebut akan segera hadir.

Sekilas Mengenai Katana Zero

Bagi kamu yang belum familiar dengan game ini, Katana Zero menawarkan konsep permainan action-platformer dengan latar belakang neo-noir yang stylish dan brutal. Ceritanya berpusat pada seorang veteran perang dengan julukan The Dragon yang kini bekerja sebagai pembunuh upahan.

Katana Zero memiliki mekanisme pertarungan di mana sang protagonis dan hampir semua musuhnya (kecuali boss) dapat kalah hanya dengan satu serangan. Meskipun demikian, The Dragon dibekali dengan kemampuan untuk memutar balik waktu ke beberapa momen sebelum terkena serangan musuh.

Nah, bagaimana pendapatmu mengenai hal ini? Apakah kamu termasuk orang yang menantikan DLC gratisnya tersebut? Yuk, langsung saja bagikan pendapatmu di kolom komentar ya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *